MAN KOTA GUNUNGSITOLI

Gunungsitoli (Humas) – Pelaksanaan ANBK 2023 dilaksanakan pada 30-31 Agustus 2023 diharapkan berjalan dengan lancar. Kepala MAN Kota Gunungsitoli, Arenibi Maruhawa, M.Pd. melakukan monitoring didampingi oleh Operator ANBK MAN Kota Gunungsitoli, Desi Ratna Sari Hulu, S.E. Beliau berpesan bahwa siswa-siswi yang terpilih untuk ikut serta pada Asesmen ini mengerjakan soal dengan serius.

Program evaluasi ini dimaksudkan untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. ANBK dilaksanakan dengan 3 instrumen, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar. AKM digunakan untuk mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) para siswa.

Sementara survei karakter digunakan untuk mengukur sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter siswa. Adapun survei lingkungan belajar untuk mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan. – (DH)

Bagikan Ke:

Facebook
WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *